Bangga, Sandiaga Nilai Disertasi Ibas Bisa Angkat Sektor Pariwisata

oleh

[ad_1]

JawaPos.com – Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) baru saja menyelesaikan sidang promosi doktor (S3) di Institut Pertanian Bogor. Dalam sidang tersebut, Ibas memaparkan beberapa hal penting yang ditemukannya dalam tesis yang berjudul “Strategi Pembiayaan dan Investasi untuk Pengembangan Pariwisata Terpadu yang Berkelanjutan dan Inklusif”.

Terkait hasil penelitian dan sidang Ibas, dari kaca mata seorang Menparekraf, Sandiaga Uno menilai topik yang diangkat sangatlah menarik. Menurut Sandiaga, Labuan Bajo merupakan satu dari sekian daerah super prioritas yang sedang fokus dikembangkan oleh pemerintah sesuai arahan Presiden Jokowi. Labuan Bajo memiliki banyak potensi, tidak hanya keindahan alam, namun juga kekayaan satwa endemiknya.

“Keunikan alam dan keajaiban kehidupan komodo menjadi daya tarik utama. Presiden menargetkan Labuan Bajo sebagai pariwisata premium,” ujar Sandiaga dalam keterangan kepada JawaPos.com, Kamis (10/6).

Sandiaga menerangkan lebih lanjut bahwa makna premium bukan berarti eksklusif bagi masyarakat. Justru sebaliknya, masyarakat harus bisa mengakses destinasi wisata ini dengan mudah karena pembangunan pariwisata tidak dapat dipisahkan dari masyarakatnya.

Oleh karenanya, pembangunan yang terpadu dan berkelanjutan tentu sangat diperlukan. Dia menambahkan bahwa materi yang dianalisis Ibas dalam disertasinya sangat berkaitan dengan pembangunan yang berkelanjutan ini.

“Materi Mas Ibas tentu menjadi masukan yang sangat biasa berarti dalam pengayaan strategi pembiayaan dan strategi investasi, tidak hanya untuk Labuan Bajo tapi juga dapat diterapkan di berbagai destinasi wisata lainnya,” katanya.

Menparekraf yang saat ini sedang bertugas di Provinsi Sumatera Utara ini bahkan mengaku tidak sabar untuk bertemu Ibas secara langsung dan membahasnya lebih dalam. “Selamat dan sukses bagi Mas Ibas! Luar biasa, agar hasil yang disampaikan dapat memberikan manfaat yang luas. Saya tertarik banget untuk membahas hasil disertasinya untuk membangun Labuan Bajo lebih baik lagi dan membangun pariwisata kita agar bisa pulih,” pungkasnya.

[ad_2]

Sumber: Berita ini telah tayang di situs jawapos.com, klik link disini!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.