Bupati Edimin Ucapkan Selamat Untuk 294 Jamaah Calon Haji 

oleh
oleh

LABUSEl (IM) – Kita patut bersyukur kehadirat Allah SWT, karena pada hari ini kita melepaskan jamaah calon haji sebanyak 294 jamaah, jumlah ini meningkat dari tahun sebelumnya dan juga tidak ada pembatasan usia. 

Oleh karena itu, saya mengharapkan kepada seluruh jamaah untuk selalu menaati berbagai peraturan yang ada, selalu tertib dan khidmat dalam melaksanakan ibadah, sehingga seluruh jamaah haji, khususnya dari Kabupaten Labuhanbatu Selatan dapat melaksanakan rangkaian ibadah haji dengan sebaik- baiknya.

Hal tersebut dikatakan Bupati Labuhanbatu Selatan (Labusel) H. Edimin saat melepas jamaah haji Kloter 22 kabupaten Labusel diaula Santun Berkata Bijak Berkarya (SBBK), Selasa  (4/6/24) malam.

Bupati H. Edimin mengucapkan selamat kepada seluruh jamaah calon haji kabupaten Labusel yang insyaallah akan melaksanakan rukun islam ke lima yaitu menunaikan ibadah haji ketanah suci.

“Ibadah haji merupakan ibadah yang spesial bagi umat islam yang dipilih dan mendapat panggilan dari Allah SWT, oleh karena itu gunakanlah waktu selama kurang lebih 40 (empat puluh) hari itu untuk memperbanyak ibadah, berdzikir, berdoa, bersedekah dan tawakal didalam hati bahwa ibadah yang dilakukan semata-mata untuk meraih ridho dari Allah SWT agar menjadi haji yang mabrur dan mabruroh”, terangnya 

Bupati menyampaikan pesan kepada seluruh jamaa calon haji, untuk mengingat bahwa dalam menunaikan ibadah haji, kita hanya mengharap ridho dari Allah SWT, “Untuk itu ringankanlah langkah bapak dan ibu dalam berangkat menunaikan ibadah haji, tingkatkan semangat beribadah dan berniatlah secara ikhlas dan khusus untuk menunaikan ibadah haji karena Allah SWT”,pesan Bupati 

Bupati juga berpesan kepada seluruh jemaah calon haji untuk menjunjung tinggi martabat bangsa dengan berkelakuan sopan, tertib dan berlapang dada serta selalu menjaga kebersamaan dan persaudaraan.

Bupati berharap kepada seluruh jamaahh calon haji agar kiranya dapat mendoakan seluruh saudara- saudara kita yang belum berkesempatan menunaikan ibadah haji agar dapat menunaikan ibadah haji. “Doakan juga Pemkab Labusel agar semakin maju dan dapat menjadi Kabupaten yang baldatun thayyibatun wa rabbun ghofur” harapnya 

Secara khusus Bupati berpesan kepada pendamping haji agar selalu memantau dan memeriksa keadaan jamaah yang berusia lanjut, dan dapat melayani para jamaah selama menjalankan ibadah haji, agar para jamaah dapat menjalankan ibadah haji dengan lancar.

Terakhir Bupati mengucapkan selamat menunaikan ibadah haji kepada seluruh jamaah calon haji Kab. Labusel, semoga selalu diberikan kesehatan dan kekuatan dari berangkat sampai pulang ketanah air serta menjadi haji yang mabrur dan mabruroh.

Sebagai informasi, jemaah calon haji Kab. Labusel tertua laki-laki Abdur Rachman usia 81 tahun asal Kec. Kotapinang dan calon jamaah haji tertua perempuan Bakrijah usia 73 tahun asal Kec. Silangkitang, dan calon jamaah haji termuda laki-laki Muhammad Deni Ambar usia 18 tahun asal Kec.

Kampung Rakyat dan calon jamaah haji termudah perempuan Annisa Nurhasanah usia 23 tahun asal Kec. Silangkitang. Dan usia jemaah calon haji di atas 65 Tahun sebanyak 45 orang.

Hadir pada acara tersebut, Wabup H. Ahmad Padli Tanjung, S.Ag, Forkopimda, Sekda H. Heri Wahyudi M, S.STP, M.AP, para Assisten dan Staf Ahli Bupati, Pimpinan OPD, Ketua TP PKK Labusel Ny. Hj. Darni Hatna Saima Edimin, Ketua I TP. PKK Ny. Hj. dr. Megawarni Ahmad Padli, Ketua Dharma Wanita Ny. Hj. Febyriani Heri Wahyudi, para Camat, Ketua MUI, tokoh agama, tokoh masyarakat, ormas dan OKP.

Sumber: Dinas Kominfo Labusel

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.