Densus 88 Tangkap Teroris yang Ikut Merakit Bom di Rumah Husein

oleh

[ad_1]

JawaPos.com – Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri menangkap terduga teroris di kawasan Pasar Rebo, Jakarta Timur. Penggerebekan dilakukan siang tadi sekitat pukul 13.00 WIB. Hasilnya, hanya 1 terduga teroris yang diamankan.

“Dilakukan penangkapan terhadap saudara W di daerah Pasar Rebo, Jakarta Timur,” kata Kabag Penum Divisi Humas Mabes Polri Kombes Pol Ahmad Ramadhan di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (9/4).

Ramadhan menuturkan, W adalah DPO Densus 88. Dia diduga memiliki peran ikut serta dalam pembuatan bom di rumah Husein Hasni yang sudah terlebih dahulu ditangkap.

“W memiliki peran ikut merencanakan dan ikut mengetahui pembuatan bom di rumah HH yang telah ditangkap sebelumnya,” jelasnya.

Baca Juga: Sudah Disetujui 30 Negara, Sinovac Produksi 2 Miliar Vaksin Covid-19

Selain itu, W juga berperan mempersiapkan proses uji coba bom di wilayah Bogor. “Jadi dua peran Yang sementara diketahui sehingga dinyatakan oleh penyidik Densus 88, W DPO,” pungkas Ramadhan.

Sebelumnya, Densus 88 Anti Teror Polri kembali menggerebek sebuah rumah yamg diduga menjadi tempat tinggal terduga teroris. Penggerebekan dilakukan di Jalan TB Simatupang, RT 03/RW 08, Gedong, Pasar Rebo, Jakarta Timur.

“Betul (ada penggerebekan),” kata Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Erwin Kurniawan saat dikonfirmasi, Jumat (9/4).

[ad_2]

Sumber: Berita ini telah tayang di situs jawapos.com, klik link disini!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.