Gelisah dan Jenuh di Rumah, Awas Gejala Cabin Fever Selama Pandemi

oleh
oleh

[ad_1]

JawaPos.com – Pandemi Covid-19 memaksa populasi lebih banyak di rumah. Ketika berada di rumah dalam jangka panjang, seseorant bisa merasa bosan, letih, gelisah, kesepian, sulit konsentrasi, tidak bergairah, susah tidur, mudah emosi, bahkan depresi. Influencer dan digital creator Zata Ligouw meminta masyarakat mewaspadai gejala yang disebutnya dengan istilah cabin fever tersebut.

Untuk mengatasi hal itu, mendekorasi rumah rupanya menjadi pilihan Zata Ligouw agar mood-nya tetap terjaga di kala pandemi. Zata mengaku, sebagian waktunya saat ini memang lebih banyak dihabiskan di rumah saja seperti work from home, menghadiri berbagai seminar virtual, hingga mendampingi anak-anak untuk online school, segala sesuatunya dikerjakan di rumah.

Dengan banyaknya aktivitas virtual tersebut, Zata merasa bahwa mempercantik sudut rumah adalah hal yang diperlukan. Namun di sisi lain, Ia juga mengalami kebingungan saat harus memilih warna yang tepat untuk ruangannya yang tidak begitu luas.

“Awalnya bingung karena ruang kerja saya tidak terlalu besar. Namun setelah konsultasi dengan desainer interior, saya mendapatkan warna yang diinginkan, yang sesuai dengan luas ruangan serta merepresentasikan karakter saya,” cerita Zata dalam acara virtual Hobi Dekorasi Selama Pandemi, Agar #betahdirumah bersama Nippon Paint Indonesia baru-baru ini.

Desainer Interior Nippon Paint Indonesia Endy Nahya, berbagi tips dan trik memilih warna ruangan. Ia mengatakan bahwa warna cat pada dinding tidak hanya sebagai dekorasi ruangan, tapi juga berpengaruh pada psikologis dan suasana hati penghuninya. Selain itu, keserasian warna juga penting untuk menghasilkan kombinasi yang harmonis.

“Seperti halnya yang dialami Zata, selain pemilihan warna cerah agar ruangan tampak lebih luas, maka pemilihan warna furniture dengan warna netral dan terang seperti putih, cream, atau abu-abu muda agar ruangan terlihat lebih rapi dan nyaman saat digunakan,” kata Endy.

Gejala cabin fever akan muncul seperti gelisah, turunnya motivasi, mudah tersinggung, mudah putus asa, sulit konsentrasi, pola tidur tidak teratur dan sulit bangun dari tidur. Cara mengatasinya yakni dengan membuat rutinitas atau hobi baru, tetap terhubung meskipun di rumah saja, tetap aktif secara fisik, ubah penataan perabotan atau dekorasi rumah secara berkala agar #BetahdiRumah.

 

Tips Sebelum Dekorasi Rumah

1. Saya menggunakan ruangan ini untuk apa?
2. Mengapa ruangan ini penting?
3. Suasana atau nuansa apa yang ingin saya hadirkan?
4. Seberapa besar skala dan kompleksitas dekorasi rumah?
5. Apakah saya butuh tenaga kontraktor atau bisa dikerjakan sendiri?
6. Wawancara beberapa kontraktor dan cari tahu rekam jejak dan biayanya
7. Tetapkan budget dan buat akun pengeluaran tersendiri
8. Tetapkan penjadwalan dan check-list peralatan
9. Sebelum mulai, bersihkan, rapikan dan buang barang yang tidak perlu.

[ad_2]

Sumber: Berita ini telah tayang di situs jawapos.com, klik link disini!

Tentang Penulis: admin

Gambar Gravatar
Website media INFOMURNI merupakan website resmi yang berbadan hukum, Berisikan berbagai informasi untuk publik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.