Hesti Haris Lauching Keluarga PKK Sehat Tanggap dan Tangguh Bencana

oleh
oleh
TP-PKK
Ist

JAMBI (IM) – Disela kunjungan kerja dalam rangka kegiatan Roadshow Pencanangan Gerakan Keluarga Pelopor Perubahan, Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Jambi Hj. Hesti Haris, S.E berkesempatan meninjau Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) Usaha Mandiri pada kesempatan ini juga dilakukan Lauching Keluarga PKK Sehat Tangap dan Tangguh Bencana bertempat Desa Sungai Udang Kecamatan Pemenag Kabupaten Merangin, Kamis (07/10/2021).

Lauching Keluarga PKK Sehat Tanggap dan Tangguh Bencana dibuka langsung dan di tandai pemukulan gong oleh Ketua TP PKK Provinsi Jambi Hj. Hesti Haris, yang didampingi Ketua TP-PKK Kabupaten Merangin Nurhaida Mashuri dan Ketua TP-PKK Kecamatan.

Dalam sambutannya Hj. Hesti Haris menyampaikan, silaturrahmi ini merupakan peningkatan tali persaudaraan dan perpanjang umur agar kita dalam keadaan sehat sehat semua warga desa sungai udang terutama tim PKK kecamatan Pemenang ini. ” PKK harus siap dalam peningkatan berbagai kegiatan, sesuai dengan laporan tadi ada 4 pokja yang sudah melaksamakan tugasnya untuk selanjutnya bagai mana lebih baik lagi dan menambah tugas yang lebih bermutu serta lebih positif dan bermanfaat bagi peningkatan pendapatan masyarakat yang berujung kemakmuran masyarakat. ” ujar Hj. Hesti Haris.

Hj. Hesti Haris menambahkan bahwa kondisi keluarga di Indonesia termasuk Provinsi Jambi dan Kabupaten Merangin saat ini sangat memprihatinkan dengan adanya pandemi covid-19, oleh sebab itu, TP PKK Provinsi Jambi yang diinisiasi oleh Pokja Empat meliputi Bidang Kesehatan Keluarga dan Lingkungan berperan aktif dalam melaksanakan mendukung kepada program Pemerintah melalui Gerakan Keluarga Sehat Tanggap dan Tangguh Bencana. Gerakan ini akan menyasar pada ranah kesehatan, lingkungan hidup dan perencanaan sehat bagi keluarga, gerakan ini merupakan sebuah gagasan untuk menumbuhkan kesadaran yang melibatkan keluarga dan masyarakat secara langsung, “ujarnya.

“ Saya sangat mengapresiasi yang tinggi terhadap TP PKK Kabupaten Merangin dan Camat Pemenang yang telah bersinergi dengan Bidang Kesehatan Keluarga dan Lingkungan TP PKK Provinsi Jambi atau Kelompok Kerja (Pokja) Empat beserta semua pihak yang terlibat dalam kegiatan itu. Semua pelaksanaan program dan kegiatan PKK agar dapat dilakukan secara berkesinambungan, tentunya harus juga memperhatikan kondisi dan kebutuhan masyarakat sehingga hasilnya dapat dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat,” sambung Hj. Hesti.

“Gerakan ini diharapkan tidak hanya momentum sesaat, namun bisa dilaksanakan secara berkesinambungan dan bisa direplikasi dan diperluas oleh daerah-daerah dengan potensi dan permasalahan yang sama, dimana hal ini penting agar semua elemen masyarakat bisa mewujudkan Gerakan Keluarga Sehat Tanggap dan Tangguh Bencana di lingkungan sekitarnya,” katanya.

Tak hanya itu, Hj. Hesti juga mengharapkan dukungan dari masyarakat dengan berperan aktif dalam mendukung gerakan Keluarga Sehat Tanggap dan Tangguh Bencana, yang diyakini dapat bermanfaat bagi masyarakat, khususnya keluarga di Kabupaten Merangin. Membina masyarakat agar mampu menolong dirinya sendiri, serta tanggap dan tangguh menghadapi berbagai tantangan,” kata Hj. Hesti.

Usai melauching Keluarga PKK Sehat Tangap dan Tanguh Bencana dilanjutkan peninjauan pos yandu, PAUD Kenaga dan penaman 1000 pohon pelindung serta peninjauan Dasawisma Aster dan Dasawisma Toga Kenaga dilanjutkan peninjauan Dasawisma Anggrek Kampung Wak Japrit Desa Sungai Udang Kecamatan Pemenang, pada kesempatan ini ketua TP PKK Provinsi Jambi juga memyerahkan makanan tambahan bagi ibu hamil dan susu bagi anak paud ( Sapra Wintani, Photo Agus Suprianto, Vidio Ardi Susianto)

Oleh: Diskominfo Prov Jambi

Tentang Penulis: Redaksi

Pimprus
Website media INFOMURNI merupakan website resmi yang berbadan hukum, Berisikan berbagai informasi untuk publik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.