Jadi Penyanyi, Amanda Caesa Ingin Coba Tiga Bidang

oleh

[ad_1]

Amanda Caesa,18, memilih bidang hiburan yang berbeda dengan sang ayah, Edy Supono alias Parto Patrio. Alih-alih komedi, Caca –sapaan akrabnya– berkarier sebagai penyanyi yang sudah punya empat single.

TERBARU, Amanda merilis lagu kolaborasi dengan Calvin Jeremy dan Myia Thornton berjudul Why Can’t We. Jawa Pos berkesempatan ngobrol dengan Amanda tentang kiprahnya di dunia hiburan, rencana masa depan, dan hubungan dengan ayahnya.

Hai Caca, gimana proses kreatif lagu Why Can’t We bareng Calvin Jeremy?

Kami cuma berkolaborasi, terus ditantang untuk bikin lagu dalam waktu satu jam. Ternyata, netizen merespons positif. Akhirnya diseriusin untuk rekaman dan bikin video clip. Lirik lagu ini ditulis sama aku dan Kak Calvin, lho!

Apa makna di balik lagu Why Can’t We?

Ceritanya tentang sepasang kekasih yang udah lama berpacaran, tapi harus pisah jalan (putus, Red) karena ada sesuatu (masalah).

Selain menjadi penyanyi, Caca ingin mengeksplorasi bidang apa lagi di dunia hiburan?

Aku lagi ada program baru sebagai host. Padahal, dulu aku sulit ngomong di depan orang banyak. Sekarang dipercaya jadi host tuh benar-benar pengalaman berharga banget.

Lalu, apa yang jadi kesulitan Caca saat nge-host?

Awal-awal sih masih agak kagok gitu karena kan harus tektokan sama host yang lain. Alhamdulillah, sudah beberapa kali syuting, akhirnya lama-lama cair sih. Aku juga banyak belajar dari orang-orang di sekitar.

Nggak pengin nyoba stand-up atau komedian seperti Papa?

Aduh stand-up nggak deh hehehe, sulit kayaknya. Kalau komedi, sekarang aku bisa sedikit-sedikit. Ikut nyamber candaan yang aneh-aneh gitu. Tapi, buat sekarang kayaknya nggak mau serius jadi komedian deh. Cuma buat iseng-iseng aja.

Komentar Papa gimana?

Ya, beliau tetap support, ngasih wejangan-wejangan supaya aku bisa lebih lepas lagi. Sebenarnya kalau di rumah, kami tuh emang suka bercanda. Tapi, kan beda ya, aku kagok kalau bercanda sama yang udah senior. Kata Papa nggak apa-apa, nanti juga terbiasa karena lingkungan.

Saat ini kamu juga menyandang status sebagai mahasiswi di UIC College. Setelah lulus nanti, apa rencana karier Caca?

Rencananya sih mau seriusin dunia hiburan aja. Tapi, aku juga pengin bekerja freelance sebagai graphic designer. Kan sayang kalau ilmunya nggak dipakai, padahal udah kuliah lama.

Kalau disuruh pilih antara jadi penyanyi, host, dan desain grafis, Caca akan memilih apa?

Aku sih ingin nyoba tiga bidang itu bersamaan kalau bisa. Semua itu juga kan masih aku pelajari dulu.

Ada keinginan untuk lanjut kuliah lagi?

Aku tuh rencananya pengin banget kuliah di luar di UK. Mungkin tahun depan aku berangkat ke UK untuk ambil S-1. (*)

[ad_2]

Sumber: Berita ini telah tayang di situs jawapos.com, klik link disini!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.