Kak Seto Sebut Pembelajaran Efektif Tergantung Kondisi Keluarga

oleh

[ad_1]

JawaPos.com – Masa pandemi Covid-19 memaksa kegiatan pembelajaran secara normal ditiadakan. Sejumlah kebijakan pun kini dilakukan untuk melangsungkan aktivitas belajar, yakni dengan jarak jauh atau daring.

Mengenai dampak pada anak selama pandemi, Ketua Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI) Seto Mulyadi mengatakan bahwa kondisi anak tergantung dengan kondisi keluarganya. Sebab, aktivitas lebih banyak dilakukan di rumah.

“Kalau suasananya menyenangkan dan gembira dalam keluarga, ayah dan bunda mengajak anak belajar tanpa kekerasan, anak akan menikmati,” jelas dia dalam acara daring Pahamify 2nd Anniversary Talk Show with Kak Seto, Selasa (17/8).

Terlebih jika orang tua memiliki empati kepada anak, itu akan membuat keadaan emosional tetap stabil. Bahkan, bisa menjadi motivasi bagi buah hati untuk belajar. “Apalagi ada panduan yang kreatif di materi pelajaran yang penuh warna-warni, anak akan senang,” tutur dia.

Namun, hal itu akan berbanding terbalik jika anak mendapat tekanan, baik dari orang tua dan guru. “Tapi kalau kurikulum normal dan ada target tertentu bisa saja anak jadi kontraproduktif, bahkan ada juga anak di rawat di RSJ, kabur dari rumah,” jelasnya.

“Jadi kunci utama adalah keluarga yang ramah anak, materi pembelejaran yang dikemas dengan cara kreatif dan menarik,” sambung Kak Seto.

COO Pahamify Mohammad Ikhsan pun menuturkan, dengan ketidakefektifitasan pembelajaran, loss generation akan semakin melebar. Artinya, generasi muda kehilangan kemampuan yang seharusnya dimiliki di usianya akibat pandemi ini.

“Masalah pertama itu di motivasi, banyak yang stress belajar dari rumah sehingga mempengaruhi motivasi belajar, itu mempengaruhi masuknya ilmu. Kami itu menyesuaikan, konsep besar kita itu fun learning, tidak langsung belajar, spend time 5-10 menit awal nanya kabar, ada games kecil biar termotivasi anak-anaknya dan ketika kita nerangin materi itu nanti bisa lebih mudah dimengerti,” tandasnya.

[ad_2]

Sumber: Berita ini telah tayang di situs jawapos.com, klik link disini!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.