Pelatih Persib Akui Dana Barlaga di Perempat Final Sangat Besar

oleh
oleh

[ad_1]

JawaPos.com – Venue dan siapa yang menjadi lawan Persib Bandung belum bisa diketahui jauh-jauh hari.

Itu membuat Persib Bandung kesulitan menyusun persiapan menghadapi babak 8 besar. Tim berjuluk Maung Bandung itu juga harus putar otak mengenai biaya akomodasi di babak 8 besar.

Apalagi, Persib terkendala minimnya persiapan. Awalnya, pelatih Robert Rene Alberts mencanangkan sudah latihan pada 6 April lalu. Tapi, karena seluruh pemain melaksanakan vaksinasi, latihan baru dilakukan kemarin pagi di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.

”Kali pertama latihan lagi pagi ini (kemarin, Red), setelah menjalani periode yang intensif di Sleman dan melakukan perjalan panjang seusai laga,” jelas Alberts.

Dia pun tidak bisa langsung fokus pada evaluasi. Pelatih asal Belanda itu hanya memberikan latihan ringan. ”Saya ingin melihat respone dari tubuh para pemain setelah melakukan vaksin kedua dan semuanya oke. Dan, besok pagi baru kami akan melihat kemungkinan siapa yang akan bermain,” ucapnya.

Alberts mengakui, dana untuk berlaga di babak perempat final sangat besar. Manajemen pun harus berpikir keras dengan situasi keuangan yang sulit. Solusinya, Persib hanya akan membawa 20 pemain. Plus 10 ofisial.

”Tentu tidak mudah bagi klub merancang ini dan juga tentu harganya mahal. Jadi, kami harus melakukan pertimbangan terhadap banyak faktor. Jadi, kami akan pergi ke perempat final dengan 20 pemain dan sepuluh ofisial,” ungkapnya.

Tapi, jika lolos ke semifinal, Alberts akan membawa pemain yang ditinggal di Bandung. ”Tetap tergantung dari anggaran yang tersedia,” lanjutnya.

Melawan Persebaya di babak 8 besar, targetnya masih sama dengan babak penyisihan grup. Yakni, ingin terus bermain sepak bola.

”Karena ketika kami bisa lolos ke semifinal, kami mendapat garansi untuk memainkan tiga laga lainnya dan paling banyak bisa bermain di empat laga. Jadi, kami membidik bagaimana bisa bermain sebanyak mungkin,” jelasnya.

[ad_2]

Sumber: Berita ini telah tayang di situs jawapos.com, klik link disini!

Tentang Penulis: admin

Gambar Gravatar
Website media INFOMURNI merupakan website resmi yang berbadan hukum, Berisikan berbagai informasi untuk publik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.