Sapa Langsung Warga Binaan, Ka Lapas Kotabumi Apresiasi Kunjungan Komisi I DPRD Lampura

oleh
oleh
DPRD Lampung Utara

Lampung Utara (IM) – Komisi Satu DPRD Kabupaten Lampung Utara mengunjungi lembaga permasyarakatan (Lapas) kelas IIA Kotabumi guna melihat kondisi Lapas yang menampung para warga binaan. Senin (17/02/2025).

Bertempat di ruang masjid At-Taubah Lembaga Pemasyarakatan setempat, kedatangan anggota DPRD kabupaten Lampung Utara dari komisi satu tersebut menyapa langsung para warga binaan.

Kunjungan ini dengan maksud tujuan untuk memantau ketertiban dan keamanan di kabupaten Lampung Utara khususnya pada Lembaga Pemasyarkatan Kelas IIA Kotabumi.

Nampak dalam kunjungan kerja ini ketua komisi I Genius Akbar, anggota DPRD kabupaten Lampung Utara dan di sambut langsung oleh kepala Lapas Sudirman Jaya yang di dampingi beberapa pegawai Lapas lainnya.

Genius Akbar meyampaikan dalam kunjungannya, ia sangat senang sekali dapat menyapa langsung warga binaan di Lapas kls IIA Kotabumi.

“Saya sangat senang bisa hadir di sini dan di terima langsung oleh warga binaan” katanya dalam menyampaikan sambutan di tengah-tengah warga binaan.

Sementara, Sudirman Jaya juga meyampaikan apresiasinya langsung atas kunjungan komisi I DPRD kabupaten Lampung Utara.

Dengan harapan, kunjungan itu dapat memberikan nilai positif bagi para warga binaan yang ada di lembaga permasyarakatan Kotabumi. “Saya juga sangat mengapresiasi atas kunjungan pihak DPRD, melalui komisi I sehingga dapat menyapa langsung warga binaan” terangnya. (*Fr)

Tentang Penulis: Redaksi

Pimprus
Website media INFOMURNI merupakan website resmi yang berbadan hukum, Berisikan berbagai informasi untuk publik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.