Sehari Kasus Covid-19 Hampir 9 Ribu Orang, Kematian 680 Jiwa

oleh
oleh

[ad_1]

JawaPos.com – Kasus positif Covid-19 pada Kamis (2/9) bertambah 8.955 kasus sehari. Jumlah itu terdeteksi dari 208 ribu spesimen. Kini total sudah 4.109.093 orang terinfeksi Covid-19 di tanah air.

Kasus Covid-19 terbanyak harian disumbang Jawa Tengah 1.134 kasus. Jawa Timur 853 kasus. Jawa Barat 791 kasus. Sumatera Utara 701 kasus. Kalimantan Timur 503 kasus.

Kasus aktif turun 12.933 sehari. Jumlah pasien aktif kini sebanyak 176.638 orang.

Ada 128.853 orang yang diperiksa dengan metode TCM, PCR, dan antigen. Angka positivity rate mencapai 6,95 persen.

Sementara itu, angka kematian bertambah 680 jiwa sehari turun dari kemarin di atas seribu jiwa. Kini total sudah 134.356 jiwa meninggal dunia karena Covid-19.

Kematian harian terbanyak terjadi di Jawa Tengah 206 jiwa. Jawa Timur 121 jiwa. Jawa Barat 43 jiwa.

Sedangkan, pasien sembuh harian bertambah 21.208 orang. Paling banyak kasus sembuh paling banyak di Jawa Tengah 4.897 orang. Total angka kesembuhan saat ini sebanyak 3.798.099 orang.

Sudah 510 kabupaten kota terdampak Covid-19. Hanya ada 1 provinsi di bawah 10 kasus. Dan tak ada satupun provinsi dengan nol kasus.

[ad_2]

Sumber: Berita ini telah tayang di situs jawapos.com, klik link disini!

Tentang Penulis: Redaksi

Pimprus
Website media INFOMURNI merupakan website resmi yang berbadan hukum, Berisikan berbagai informasi untuk publik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.