Tampil di Mola Chill Friday, Ini Alasan Vira Talisa Pilih Jalur Indie

oleh
oleh

[ad_1]

JawaPos.com – Penyanyi muda Vira Talisa tampil di acara Mola Chill Festival pada Jumat (23/7) malam dengan membawakan sejumlah lagu. Dalam kesempatan itu, dia mengungkap alasan soal dirinya memilih jalur indie daripada bergabung dengan label musik yang sudah establish.

Vira Talisa membuka penampilannya dengan menyanyikan single bertajuk Primavera. Dia menggunakan pakaian santai motif bunga saat menghibur para penonton di rumah di tengah perpanjangan PPKM Darurat hingga 25 Juli.

Usai menyanyikan satu tembang lagu, Vira Talisa mengingatkan para penonton jika ada yang mau bertanya-tanya tentang dirinya atau tentang musik. Vira kemudian melanjutkan menyanyi membawakan single Whirlwind dan If I See You Tomorrow.

Ada pertanyaan apakah Vira Talisa suka mendengarkan musik broadway sehingga menginspirasi warna musiknya. Vira terus terang mengaku tidak terlalu mendengarkannya.

“Sejujurnya nggak terlalu dengerin sih. Gue jadi suka mendengarkannya karena terinspirasi dari film-film kartun,” akunya.

Vira Talisa juga mengungkapkan kenapa dirinya memilih jalur indie daripada bergabung dengan label musik besar yang sudah establish terbukti sukses mencetak musisi musisi hebat. Vira Talisa memilih jalur indie dengan alasan mau bebas berkarya.

“Kalau indie lebih enak, idenya full dari kita. Referensi A, B, C, D, terus digabungin. Sebebas itu,” tuturnya.

Menariknya, setiap mendengarkan lagu, dalam benak Vira Talisa langsung muncul gambaran visualisasi video klip. Hal itu terjadi secara alamiah seiring seringnya Vira Talisa mendengarkan lagu.

“Setiap dengerin lagu langsung keluar visual, ada warna merah, kuning. Penggambaran suasana dalam video klip. Kepekaan itu bisa dilatih tergantung kebiasaan aja sih,” tuturnya.

Dalam kesempatan itu Vira Talisa mengungkapkan rasa kepercayaan diri dan kenyamanannya dalam bermusik. Hal itu terjadi sejak ia berada di Prancis dalam rangka menimba ilmu pependidikan seni Visual Art di Universitas Rennes.

“Lumayan berpengaruh karena pertama kali rekaman di Prancis dan gue merasa nyaman sejak nyanyi di sana,”tuturnya. Vira Talisa juga mengakui budaya Prancis ikut mempengaruhi dirinya dalam bermusik.

Selain itu, perempuan kelahiran Jakarta, 9 Agustus 1993 itu juga membawakan sejumlah single lainnya di Mola Chill Friday tadi malam. Diantaranya lagu bertajuk Down In Vieux Cannes, Into Dust, Janji Wibawa. Vira Talisa menutup penampilannya lewat single Walking Back Home.

[ad_2]

Sumber: Berita ini telah tayang di situs jawapos.com, klik link disini!

Tentang Penulis: admin

Gambar Gravatar
Website media INFOMURNI merupakan website resmi yang berbadan hukum, Berisikan berbagai informasi untuk publik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *