[ad_1]
JawaPos.com – Pendaftaran Liga 3 zona Jawa Timur sudah dibuka. Gresik United pun langsung bersiap mendaftarkan diri. Laskar Joko Samudro ingin menatap serius kompetisi Liga 3 musim ini.
Hal itu dikatakan Manajer Gresik United Toriqi Fajerin. Dia menyatakan, timnya sedang menyiapkan berkas untuk mendaftarkan diri sebagai peserta Liga 3 zona Jawa Timur. ’’Musim ini kami bertekad naik ke Liga 2,’’ tuturnya.
Pelatih berpengalaman Subangkit tetap ditunjuk untuk menukangi tim. Dalam waktu dekat, Gresik United melakukan persiapan. ’’Insya Allah minggu depan akan seleksi dulu,’’ kata pria yang akrab disapa Kaji Riky tersebut.
Gresik United memang serius menatap Liga 3 musim ini. Bersama manajemen baru di PT Gresik Usaha Mandiri, segala persiapan untuk menjadikan Gresik United disegani lagi mulai dijalankan. Selain skuad, keuangan dibenahi.
Kaji Riky mengungkapkan, pihaknya mulai menggandeng sponsor-sponsor lokal. Bahkan, musim lalu Petrokimia Gresik ikut membantu dengan memberikan jatah mes untuk pemain. Sayang, Liga 3 tidak bisa diputar karena pandemi korona.
’’Setidaknya, mungkin ada lima perusahaan yang nanti bisa menempel di jersey Gresik United. Yang pasti kami ingin naik kasta dulu tahun ini, tidak mau mencari untung. Tidak rugi saja alhamdulillah,’’ tuturnya.
[ad_2]
Sumber: Berita ini telah tayang di situs jawapos.com, klik link disini!