[ad_1]
JawaPos.com – Harus diakui kalau tulang punggung alias yang paling laris dikeluarga Xpander adalah varian Ulitmate. Tipe tertinggi ini menjadi buruan konsumen karena fitur yang diberikan berlimpah termasuk fitur cruise control.
Biasanya fitur cruise control hanya terdapat pada mobil-mobil mewah, namun dalam 3 tahun terakhir fitur ini sudah diberikan pada mobil yang mempunyai harga dari Rp 250 juta sampai Rp 300 juta.
Salah satunya ada pada mobil Mitsubishi Xpander tipe Ulitmate varian paling atas dijajaran Xpander. Tidak heran jika mobil ini banyak diburu konsumen otomotif karena memiliki model yang modern dan juga teknologi yang terdepan.
Menyinggung masalah harga, Xpander tipe Ulitimate yang sudah dilengkapi fitur cruise control dibanderol Rp 278.900.000. Seperti diketahui fitur cruise control mempunyai fungsi bisa membuat mobil melaju dengan kecepatan konstan, tanpa harus menginjak pedal gas secara terus menerus.
Alhasil dengan fitur ini dapat meringankan kerja pengemudi, karena bisa mengistirahatkan kaki untuk beberapa saat. Akan tetapi dengan adanya fitur ini tak sedikit pemilik mobil tidak memaksimalkan fitur ini.
Ada beberapa alasan dan dua teratas adalah tidak tahu cara penggunaannya dan kondisi jalanan yang didak memungkinkan. Alasan kedua sangat disarankan saat melintas jalanan bebas hambatan alias jalan tol. Karena tidak mungkin dilakukan dijalan protokol yang cenderung macet.
Sebagai informasi, fitur ini baru bisa berfungs pada kecepatan minimun 40 km per jam. Penggunaannya sangatlah mudah, pengemudi cukup menekan tombol cruise control yang terletak di setir sebelah kanan.
Saat sudah dinyalahkan, pada layar MID akan muncul logo cruise control, kemudian pengemudi cukup menekan tombol SET untuk mengaktifkannya. Kemudian mobil akan melaju sesuai dengan kecepatan terakhir saat tombol ditekan.
Contohnya saat kecepatan 80 km per jam di set dengan fitur cruise control, maka mobil akan melaju stabil dengan kecepatan tersebut. Pada fitur cruise control juga tersedia tombol + dan -, berfungsi untuk meningkatkan atau mengurangi kecepatan mobil saat fitur ini aktif.
Sedangkan untuk nonaktifkan fitur ini, pengemudi cukup menginjakkan kaki ke pedal rem, maka otomatis kendali mobil kembali pada pengemudi. Paling penting adalah saat mengaktifkan fitur cruise control pengemudi harus memahami kondisi jalan.
Pastikan kondisi jalan baik, lalu lintas lancar, kecepatan kendaraan lain stabil dan jarak aman terpenuhi.
[ad_2]
Sumber: Berita ini telah tayang di situs jawapos.com, klik link disini!