Persipura Keberatan Opsi Liga 1 dengan Penonton

oleh
oleh
Hendrique Motta

[ad_1]

JawaPos.com – Hari ini (3/6) PT Liga Indonesia Baru (LIB) menggelar meeting virtual dengan perwakilan klub untuk pembahasan Liga 1 musim 2021–2022 dan Liga 2 musim 2021.

Pertemuan virtual dengan klub Liga 1 digelar pukul 13.30 WIB. Dilanjutkan dengan klub Liga 2 pukul 16.00 WIB.

Dirut PT LIB Akhmad Hadian Lukita menyatakan, dalam pertemuan tersebut, pihaknya akan menjelaskan secara detail mengenai kompetisi. Sebab, ada klub yang masih mempertanyakan format yang dirancang. ’’Banyak pertanyaan soal teknis. Nanti kami jelaskan di club meeting,’’ bebernya saat dihubungi kemarin.

Dalam pertemuan tersebut, LIB juga ingin mendapat berbagai masukan dari klub. Sebelumnya, tim-tim luar Pulau Jawa seperti Persipura Jayapura keberatan opsi Liga 1 dengan penonton.

Menurut tim berjuluk Mutiara Hitam itu, adanya penonton tidak adil bagi tim luar Pulau Jawa karena otomatis penonton akan sepi ketimbang tim yang berasal dari Jawa.

Selain itu, beberapa klub Liga 2 menyarankan agar kompetisi kasta kedua tersebut digelar dengan menggunakan format dua wilayah seperti sebelumnya agar lebih kompetitif. Sementara itu, rancangan LIB, Liga 2 yang jumlah pesertanya terdiri atas 24 klub dipecah menjadi empat grup.

Sekretaris Umum PSMS Medan Julius Raja menyatakan, dalam meeting virtual hari ini, pihaknya akan melihat lebih dulu seperti apa yang disampaikan PT LIB. ’’Apakah soal pembagian grup dan siapa saja yang menjadi tuan rumah. Atau sistemnya seperti apa,’’ ucapnya.

[ad_2]

Sumber: Berita ini telah tayang di situs jawapos.com, klik link disini!

Tentang Penulis: admin

Gambar Gravatar
Website media INFOMURNI merupakan website resmi yang berbadan hukum, Berisikan berbagai informasi untuk publik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.