[ad_1]
JawaPos.com – Polda Jawa Tengah (Jateng) akan membuka 27 exit tol (pintu keluar) di wilayahnya mulai pukul 18.00 WIB. Tetapi 224 titik penyekatan masih diberlakukan di setiap wilayah Jateng.
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Jateng Kombes Pol Iqbal Alqudusy menuturkan, pembukaan tersebut sesuai dengan waktu yang telah di tentukan pemerintah.
“Nanti malam kita akan buka 27 Exit tol yang telah dilakukan penutupan bebrapa waktu lalu. Namun untuk 224 titik tetap dilakukan penyekatan,” kata Iqbal dalam keterangannya, Minggu (25/7).
Iqbal menyebut 224 titik penyekatan masih akan diperketat. Sehingga masyarakat tetap diimbau agar berada di rumah saja.
Menurutnya dengan pembukaan 27 exit tol tersebut, semua kendaraan roda empat dan lebih nisa masuk tol kembali. Begitu pula dengan kendaraan yang masuk dari Jawa.
Meski demikia, Iqbal mengungkapkan 224 titik penyekatan, akan terus dijaga oleh jajaran kepolisian beserta instansi-instansi terkait, higga waktu yang ditentukan.
“Malam nanti, semua pintu-pintu di setiap exit tol yang dijaga di wilayah masing-masing, akan mulai di buka,” jelas iqbal.
Adapun 27 titik exit tol yang akan dibuka antara lain:
1. Pejagan Brebes KM 429
2. Brebes Barat KM 262
3. Brexit Brebes Timur KM 268
4. Adiwerna Tegak Slawi KM 278
5. Gandulan Pemalang KM 312
6. Pekalongan KM 342
7. Kandeman Batang KM 348
8. Weleri Kendal KM 384
9. Pegandon Kendal KM 396
10. Kaliwungu Kendal KM 409
11. Krapyak Semarang KM 000
12 Tembalang Kota Semarang KM 11+800
13. Banyumanik Kota Semarang KM 421
14. Kaligawe Kota Semarang KM 18
15 Gayamsari Kota Semarang KM 13+800
16. Jatingaleh Kota Semarang KM 6+800
17. Srondol Kota Semarang KM 14
18. Ungaran Kabupaten Semarang KM 430
19. Bawen Kabupaten Semarang KM 444
20. Tingkir Kota Salatiga KM 460
21. Sragen KM 527
22. Kemiri Karanganyar KM 513
23. Gondangrejo KM 506
24. Ngemplak Surakarta KM 503
25. Colomadu Surakarta KM 492.600
26. Boyolali KM 484
27. Bandara Adi Soemarmo.
“Pembukaan 27 Exit tol di Jawa Tengah ini, merupakan kesepakatan dari Polda Jateng, Forkopimda Jateng, dan lintas sektoral,” tandas Iqbal.
[ad_2]
Sumber: Berita ini telah tayang di situs jawapos.com, klik link disini!