Setelah 17 Bulan Melatih, Tanpa Gelar, Jose Mourinho Dipecat Tottenham

oleh
oleh

[ad_1]

JawaPos.com – Pelatih berjuluk The Special One, Jose Mourinho, dipecat oleh manajemen Tottenham Hotspur, Senin (19/4). Pemecatan dilakukan hanya enam hari sebelum The Spurs menghadapi Manchester City di final Piala Liga 2020-2021.

Mourinho, 58, dipecat setelah 17 bulan bertugas menukangi The Spurs. Sejak resmi melatih Tottenham pada 20 November 2019, Mourinho belum mempersembahkan gelar di klub yang bermarkas di Stadion New White Hart Lane tersebut.

Selama 17 bulan melatih Tottenham, Mourinho memimpin timnya dalam 86 pertandingan. Hasilnya 44 kemenangan, 19 seri, dan 23 kalah. Persentase kemenangan hanya 51,16 persen.

Prestasi merosot yang ditunjukkan Tottenham menjadi alasan pemecatan Mourinho. Hingga pekan ke-32, Tottenham terpaku di urutan ke-7 dengan 50 poin. Tottenham berselisih 5 angka dengan West Ham United yang berada di posisi ke-4 sebagai batas tiket Liga Champions musim depan.

Selain itu, Tottenham menderita kekalahan mengejutkan di babak 16 besar Liga Europa melawan Dinamo Zagreb. Tottenham disingkirkan klub asal Kroasia.

“Klub hari ini mengumumkan bahwa Jose Mourinho dan staf kepelatihannya telah dibebastugaskan,” sebut pernyataan resmi manajemen Tottenham seperti dilansir Worldfootball.

Berita pemecatan itu datang kurang dari 24 jam sejak Tottenham mengumumkan bahwa mereka adalah salah satu dari 12 klub yang berencana meluncurkan Liga Super Eropa.

[ad_2]

Sumber: Berita ini telah tayang di situs jawapos.com, klik link disini!

Tentang Penulis: admin

Gambar Gravatar
Website media INFOMURNI merupakan website resmi yang berbadan hukum, Berisikan berbagai informasi untuk publik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.