Pemain Anyar Persela Lamongan Asal Afghanistan Masih Tertahan

oleh

[ad_1]

JawaPos.com – Persela Lamongan mendaftarkan 30 pemain untuk Liga 1 2021–2022. Namun, hanya tiga pemain asing yang masuk skuad. Mereka adalah Demerson Bruno Costa, Ivan Carlos, dan Guilherme Batata.

Manajemen Laskar Joko Tingkir –julukan Persela– sudah mendaftarkan pengganti Brian Ferreira yang hengkang ke PSIS Semarang. Sebab, pihak manajemen sudah mendapatkan penggantinya.

Siapa? Pemain asing anyar itu kabarnya berasal dari Afghanistan, Jabar Sharza. Pemain 27 tahun tersebut berposisi sebagai gelandang serang.

Terakhir dia tercatat memperkuat tim asal Finlandia Helsinki IFK. Performanya cukup lumayan. Dari 23 laga, pemain kelahiran 6 April 1994 itu mampu mencetak empat gol.

Komunikasi sudah dilakukan. Namun, sang pemain belum bisa bergabung dengan skuad. ’’Pemain yang menjadi target kami belum bisa masuk ke Indonesia,’’ kata Manajer Persela Edy Yunan Achmadi.

Pemerintah saat ini memang tengah menerapkan aturan yang cukup ketat. ’’Saat ini imigrasi belum memperbolehkan orang asing masuk (ke Indonesia),’’ tambah Yunan.

Kondisi itu membuat sang pemain tertahan. Dia tidak bisa terbang ke Indonesia. Masalahnya, pihak manajemen belum tahu sampai kapan aturan tersebut diberlakukan.

Beruntung, skuad Persela musim ini dihuni beberapa pemain senior. Sebut saja gelandang Ahmad Bustomi dan kiper Dwi Kuswanto.

Hal itu membuat Persela memiliki pembimbing di lapangan. Soal belum datangnya pemain asal Afghanistan, tim pelatih akan memaksimalkan kekuatan lokal. Kebetulan, Persela baru saja mendatangkan Gian Zola. Dia jadi opsi di lini tengah.

Meski begitu, pihak manajemen akan tetap mendengarkan masukan tim pelatih. Apa yang dibutuhkan, sampai apa saja yang perlu dibenahi.

’’Kami akan tetap memberikan dukungan apa yang menjadi kebutuhan dan keinginan tim pelatih,’’ jelas Yunan yang kini juga anggota Exco Asprov PSSI Jatim.

Saat ini tim masih fokus berlatih di Lamongan. Persela juga makin termotivasi lantaran baru saja me-launching bus anyar. Kehadiran fasilitas anyar itu diharapkan mampu meningkatkan motivasi bertanding tim.

[ad_2]

Sumber: Berita ini telah tayang di situs jawapos.com, klik link disini!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.