Petenis Ceko Krejcikova/Siniakova Rebut Emas Ganda Putri Olimpiade

oleh

[ad_1]

JawaPos.com – Duo petenis Ceko Barbora Krejcikova dan Katerina Siniakova merebut gelar juara ganda putri Olimpiade Tokyo 2020. Mereka menang dari juara tunggal putri Swiss Belinda Bencic dan Viktorija Golubic di final, Minggu (1/8), dikutip dari Antara.

Unggulan teratas, yang telah memenangi French Open, itu unggul pada set pembuka yang ketat sebelum melaju ke set kedua untuk menang 7-5, 6-1 pada match point kelima mereka, seperti dilaporkan AFP.

Krejcikova, yang juga memenangi trofi tunggal putri Roland Garros awal tahun ini, dan Siniakova membutuhkan tie-break yang menentukan dalam tiga pertandingan terakhir mereka, namun kali ini dominan melawan Bencic dan Golubic.

Ini adalah medali emas Olimpiade pertama Republik Ceko di cabang olahraga tenis. Petenis Slovakia Miloslav Mecir mengambil gelar tunggal putri untuk Cekoslowakia pada Olimpiade 1988.

Bencic, yang ingin menjadi pemain keempat yang memenangkan medali emas di nomor tunggal dan ganda di Olimpiade, harus puas dengan medali perak dan satu emas setelah mengalahkan Marketa Vondrousova, Sabtu, di final tunggal.

[ad_2]

Sumber: Berita ini telah tayang di situs jawapos.com, klik link disini!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.